Senin, 23 Maret 2015

Manfaat Internet Bagi Pendidikan

Manfaat Internet Bagi Pendidikan
Agak janggal bagi penulis untuk menuliskan manfaat Internet bagi pendidikan. Namun, untuk memperjelas maka akan penulis ulas secara singkat manfaat Internet bagi pendidikan.
journal harus dibeli dengan harga mahal. PeAkses ke sumber informasi. Sebelum adanya Internet, masalah utama yang dihadapi oleh pendidikan (di seluruh dunia) adalah akses kepada sumber informasi. Perpustakaan yang konvensional merupakan sumber informasi yang sayangnya tidak murah. Buku-buku danngelolaan yang baik juga tidak mudah. Sehingga akibatnya banyak tempat di berbagai lokasi di dunia (termasuk di dunia Barat) yang tidak memiliki perpustakaan yang lengkap. Adanya Internet memungkinkan mengakses kepada sumber informasi yang mulai tersedia banyak. Dengan kata lain, masalah akses semestinya bukan menjadi masalah lagi.
Internet dapat dianggap sebagai sumber informasi yang sangat besar. Bidang apa pun yang anda minati, pasti ada informasi di Internet. Contoh-contoh sumber informasi yang tersedia secara online antara lain:

• Library
• Online Journal
• Online courses. MIT mulai membuka semua materi kuliahnya di Internet.

Di Indonesia, masalah kelangkaan sumber informasi konvensional (perpustakaan) lebih berat dibanding dengan tempat lain. Adanya Internet merupakan salah satu solusi pamungkas untuk mengatasi masalah ini.
Akses ke pakar. Internet menghilangkan batas ruang dan waktu sehingga memungkinan seorang siswa berkomunikasi dengan pakar di tempat lain. Seorang siswa di Makassar dapat berkonsultasi dengan dosen di Bandung atau bahkan di Palo Alto, Amerika Serikat.
Media kerjasama. Kolaborasi atau kerjasama antara pihak-pihak yang terlibat dalam bidang pendidikan dapat terjadi dengan lebih mudah, efisien, dan lebih murah.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj66jsyd3eLCKqok9CQueJqpc8s50puFfw1jqKIoo7tQ7au8KK3Xaz6fojWXqGbpeQOD4zlSxv8KOggFO1k7GQo1dVrSJoGQ70d66L0aHvxsUHmkg29jzB9q2QxVUp_7nt_wEGOivd5IzY/s400/images.jpg 
Permasalahan Internet Untuk Pendidikan
Penjabaran di atas tentunya membawa kita pada pertanyaan mengapa kita belum banyak menggunakan Internet untuk keperluan pendidikan di Indonesia. Ada beberapa alasan, dimana sebagian akan diungkapkan pada bagian-bagian di bawah ini.
Kurangnya penguasaan bahasa Inggris. Suka atau tidak suka, sebagian besar informasi di Internet tersedia dalam bahasa Inggris. Penguasaan bahasa Inggris menjadi salah satu keunggulan (advantage).
Kurangnya sumber informasi dalam bahasa Indonesia. Kita sadari bahwa tidak semua orang Indonesia akan belajar bahasa Inggris. Untuk itu sumber informasi dalam bahasa Indonesia harus tersedia. Saat ini belum banyak sumber informasi pendidikan yang tersedia dalam bahasa Indonesia. Konsep berbagi (sharring), misalnya dengan membuat materi-materi pendidikan di Internet, belum merasuk. Inisiatif langka seperti ini sudah ada namun masih kurang banyak. Misalnya Akses Internet masih mahal. Meskipun sudah tersedia, akses ke Internet masih mahal. Namun hal ini diharapkan akan menjadi lebih murah di masa yang akan datang. Diharapkan akselerasi penurunan harga menjadi fokus utama dari Pemerintah. Mekanisme lain adalah adanya subsidi dari pemerintah untuk institusi pendidikan.
Akses Internet masih susah diperoleh. Beberapa daerah di Indonesia masih belum memiliki jalur telepon yang dapat digunakan untuk mengakses Internet.
Guru belum siap. Guru di Indonesia masih belum siap untuk menggunakan Internet sebagai bagian dari pengajarannya. Padahal guru merupakan salah satu pengguna yang dapat memanfaatkan Internet sebaik-baiknya. Salah satu contohnya adalah mencari soal-soal latihan untuk kelasnya. Jika setiap guru di Indonesia membuat dua (2) soal dan menyimpannya di Internet, maka akan ada ribuan bahkan bisa jutaan soal yang dapat digunakan untuk latihan di kelas.

Manfaat Internet


MANFAAT INTERNET
 

Internet adalah jaringan komputer yang terhubung secara internasional dan tersebar di seluruh dunia. Jaringan ini meliputi jutaan pesawat komputer yang terhubung satu dengan yang lainnya dengan memanfaatkan udah. jaringan telepon ( baik kabel maupun gelombang elektromagnetik). Jaringan jutaan komputer ini memungkinkan berbagai aplikasi dilaksanakan antar komputer dalam jaringan internet dengan dukungan software dan hardware yang dibutuhkan. Untuk bergabung dalam jaringan ini, satu pihak ( dalam hal ini provider ) harus memiliki program aplikasi serta bank data yang menyediakan informasi dan data yang dapat di akses oleh pihak lain yang tergabung dalam internet. Pihak yang telah tergabung dalam jaringan ini akan memiliki alamat tersendiri ( bagaikan nomor telepon ) yang dapat dihubungi melalui jaringan internet. Provider inilah yang menjadi server bagi pihak-pihak yang memiliki personal komputer ( PC ) untuk menjadi pelanggan ataupun untuk mengakses internet. Beberapa aplikasi dan fasilitas yang umum dilaksanakan melalui internet :

Akses ke seluruh dunia.
 Jaring-an internet merupakan jaringan internasional yang tersebar di seluruh dunia. Pemakai internet cukup mengetikkan alamat web site yang dituju pada kotak alamat ( address ), maka program komputer akan mengakses segera dimanapun alat tersebut. Web site tersebut telah menyediakan berbagai informasi yang diinginkan oleh pengakses. Beberapa web di internet juga menyediakan situs pencari ( search engine ) untuk mencari informasi yang dibutuhkan oleh pemakai internet .

E-mail.
 Electronic mail atau surat elektronik adalah bentuk surat yang diketikkan di layar komputer kemudian dikiirm melalui jaringan internet ke satu (beberapa) alamat. E-mail ini kemudian akan tersimpan pada mail box dari alamat yang dituju hingga dibuka oleh pemilik alamat e-mail yang dikirimi. Beberapa web site di internet menyediakan fasilitas e-mail gratis bagi pemakai internet. Setiap pemakai dapat mendaftar dengan mengisi data pada web tersebut, mengisikan nama pemakai sebagai alamat e-mail serta mengisi password yang diinginkan. Setiap pemakai akan mendapatkan ruang bebas sendiri bagi mail-box-nya, dari 2MB sampai 5MB. Setelah terdaftar maka pemakai dapat mengirimkan e-mail atau menerima e-mail dari orang lain dengan memakai alamat e-mailnya. Ruang bebas ini akan tetap ada pada web tempat pemakai mendaftar menjadi pemakai dan akan menyimpan setiap e-mail yang masuk maupun keluar.

Voice Mail.
 Selain e-mail, user/pemakai internet juga dapat menyertakan Voice Mail dalam e-mail yang dikrimkannya. Bentuk daripada Voice Mail ini adalah berupa rekaman suara yang disertakan dalam e-mail. Beberapa web site yang me-nyediakan fasilitas e-mail juga menyiapkan fasilitas Voice Mail di dalamnya. Bagi pengirim maupun penerima Vioce Mail harus menlengkapi komputernya dengan peralatan tambahan untuk dapat mengirimkan ataupun menerima Voice Mail tersebut.

Transfer File.
 Selain menyertakan Voice Mail, e-mail dapat pula disertakan dengan transfer file . Setiap web site yang me-nyiapkan fasilitas e-mail juga menyediakan fasilitas transfer file yang sering disebut Attach File. Web hanya perlu mengklik kotak Attach File, selanjutnya akan dipandu oleh komputer untuk memilih file yang ingin ditrasfer. File/data yang ditransfer harus terlebih dahulu dalam sebuah disket. Selanjutnya file tersebut dapat disertakan dalam e-mail dan dikirim ke alamat e-mail yang diinginkan file tersebut akan turut tersimpan dalam mail box alamat yang dituju. Selanjutnya pemilik e-mail./penerima dapat mengakses dan membukannya dalam bentuk text biasa ataupun memindahkannya ke disket.

Transper Foto/Gambar.
 Dalam file yang disertakan pada e-mail tidak hanya teks yang dapat di attach, tapi user dapat pula menyertakan gambar ataupun foto. Foto yang disertakan ini dapat diambil dari foto digital atau dapat pula dari foto/gambar biasa yang lebih dahulu disimpan dalam disket. Berbeda dengan penyimpan teks, untuk menyimpan foto/gambar ke dalam disket dibutuhkan peralatan (scaning) khusus. Foto/gambar yang akan dikirim harus sebelumnya di scaning untuk dapat disimpam dalam disket.

Chating.
 Chating adalah percakapan dalam bentuk tulisan yang diselenggarakan melalui jaringan internet. Pelaksanaanya tidak berbeda dengan percakapan telepon yang dapat dilaksanakan dengan siapapun/dimanapun dalam jangkauan jaringan telepon baik melalui saluran maupun dengan transmisi. Perbedaanya terletak pada bentuknya yang berupa komunikasi tulisan. Terdapat beberapa web site yang juga menyediakan fasilitas chating lagi user-nya dan ada pula web yang khusus untuk chating. User hanya perku memonitor nama-nama user yang sedang on line dalam chating, selanjutnya menawarkan diri untuk untuk bergabung dalam chating user dapat pula tersebih dahulu me ngadakan perjanjian untuk chating dengan user lain.

Keunggulan Internet. Penggunaan internet memiliki beberapa keunggulan/kelebihan bila dibandingkan dengan peralatan komunikasi lain terutama bila dibandingkan dengan penggunaan telex maupun faksimile. Keunggulannya antara lain :

Mudah.Internet menyajikan berbagai kemudahan bagi user untuk mengoperasikannya. Dengan program windows user hanya perlu untuk mengklik tombol ( simbol sesuai kebutuhan dan berbagai aplikasi sudah dapat dijalankan). Begitu pula untuk aplikasi lainnya, bila dibandingkan dengan pemakaian fax dalam pengiriman data/tulisan. Untuk pengiriman fax, terlebih dahulu data harus disusun dan dikerjakan pada pesawat komputer kemudian di-simpan dalam disket, selanjutnya perlu dicetak kemudian harus mengadakan kontak dengan alamat fax yang dituju untuk saling mempersiapkan pesawat fax. Setelah kedua pesawat siap barulah pengiriman fax baru dilaksanakan. Pengiriman dapat pula dilaksanakan kontak terlebih dahulu apabila pesawat tujuan bisa berfungsi secara auto surve.

Akan tetapi dalam pengiriman fax sering mengalami kecacatan atau kurang sempurna, terkadang pengiriman perlu diulang untuk menghasilkan fax yang sempurna, sehingga tetap diperlukan kontak lanjutan untuk menanyakan hasil dari pengiriman untuk dilakukan pengulangan apabila diperlukan. Berbeda dengan pengiriman internet, pengiriman dapat dilakukan langsung dari disket tanpa harus dicetak terlebih dahulu. Juga dapat dilakukan kapan saja tanpa harus mengadakan kontak terlebih dahulu. De-ngan alat tujuan, karena waktu pengiriman yang sangat cepat lalu tersimpan dalam mail box alamat tujuan dan pada layar pengiriman akan langsung ditampilkan hasil dari pengirimannya (walaupun pemilik alamat tujuan belum terbuka mail box-nya).

Keseluruhan waktu yang diperlukan untuk proses ini hanya dalam hitungan detik. User/pemakai hanya perlu mengetikkan alamat tujuan pada kontak alamat, lalu menuliskan pesan ataupun langsung memilih file yang akan dikirim kemudian mengklik tombol send, maka seluruh data segera dikirim.

Cepat dan Tepat.
 Pengiriman data melalui internet berlangsung dengan cepat karena langsung dikirim dari komputer ataupun dari disket, sehingga langsung dikirim dalam bentuk pulsa-pulsa (data). Berbeda dengan fax, yang menggunakan sistem pelarikan cahaya, membutuhkan waktu sekitar 1 (satu) menit untuk me-ngirim satu halaman. Apabila pengiriman mengalami kecacatan maka akan membutuhkan pengulangan. Begitu pula dari ketepatan pengirim, karakter alamat yang dipakai pada internet adalah sangat sensitif sehingga tidak mungkin ada 2 (dua) pemilik alamat yang sama dan dengan dukungan program server akan langsung memberitahu apabila alamat yang dituju tidak terdaftar dalam internet/tidak ada. De-ngan kondisi seperti ini maka akan sangat kecil kemungkinan untuk terjadi kesalahan sasaran alamat.

Kapasitas. Free Space/ruang yang tersedia untuk mail box yang disiapkan bagi tiap-tiap user oleh tiap web site tidak sama. Sebagai contoh oleh hot mail (salah satu web site) disiapkan 2 MB, oleh 4 BM dan oleh Net sebesar 5 MB. Untuk perbandingan, sebuah disket mampu memuat data sebesar 1.44 MB maka dengan Free space 5 MB, adalah sebanding dengan lebih dari 3 (tiga) buah floppy disc. Di atas lembaran kertas, 1 MB adalah sekitar 500 (lima ratus) halaman. Maka untuk free space sebesar 5 MB mampu menampung kurang lebih 2.500 halaman transfer data. Jumlah ini adalah sangat jauh dibandingkan dengan pengiriman faximili.

Kerahasiaan. Setiap user/pemakai yang terdaftar untuk menjadi pelanggan internet akan mendapat fasilitar password. Baik password untuk mengakses internet maupun password yang diprogram untuk mengoperasikan komputernya. Begitu pula dengan free space (mail box) yang disediakan kepada user/pemakai pada suatu web site, hanya dapat diakses/pemilik alamat. Sehingga pihak lain tidak akan bisa membukanya, apabila tidak mengetahui passwordnya (password dirahasiakan oleh pemilik alamat). Setelah data dibutuhkan diakses, user pemakai, dapat menghapusnya dari mail-boxnya sehingga pihak lain yang tidak berkepentingan tidak akan dapat mengetahuinya.

Efisien dan Efektif.
 Pemakaian pulsa oleh peralatan fax sangat dipengaruhi oleh jarak. Sebagai perbandingan pemakai fax untuk waktu 1 (satu) menit ke Amerika memerlukan biaya kurang lebih Rp. 8000,- (delapan ribu rupiah) dari perhitungan langsung pulsa telkom. Sedangkan waktu yang dibutuhkan untuk mengijinkan 1 (satu) halaman kurang lebih 1 (satu) menit. Pemakai pulsa oleh internet sangat berbeda dengan fax. Dimanapun alat yang di akses ataupun dikirim melalui ja-ringan internet diseluruh dunia, perhitungan pemakai pulsanya tetap dengan pulsa lokal. Deng-an perhitungan pulsa lokal setara kecepatan pengiriman yang dimiliki oleh internet, maka biaya yang dibutuhkan sangat jauh lebih murah dibandingkan dengan pemakai fax yang selama ini pa-ling sering digunakan. Bahkan diluar negeri, terdapat beberapa server yang perhitunganya tidak dengan pulsa telepon karena pelanggannya tidak menggunakan jaringan telepon, tetapi menggunakan transmisi gelombang elektromagnetik dengan biayanya ialah menghitung debit informasi yang di akses. Perhitungannya bahkan jauh lebih murah dari perhitungan pulsa telepon. Sehingga waktu dan biaya yang dipergunakan lebih sedikit.

Kemungkinan Penggunaan Internet di TNI.
 TNI memiliki berbagai sarana komunikasi untuk mengirimkan data-data ataupun berita tertulis seperti surat telegram, sprin dll. Sarana komunikasi yang digunakan antara lain pesawat radio dengan menggelar reporter pesawat telepon, telex dan faximile. Akan tetapi kemudahan yang disajikan oleh pesawat fax menyebabkan hampir seluruh berita tertulis dikirim melalui fax. Hal ini membuat pemakaian pulsa telepon meningkat tajam, bahkan terkadang melampaui batas penggunaan yang telah disediakan. Dengan kondisi ekonomi negara yang sedang kurang menguntungkan secara langsung atupun tidak, akan mempengaruhi anggaran negara. Dihadapkan kenaikan-kenaikan serta pulsa telepon yang meningkat tajam, maka akan menjadi masalah di negara kita. Adalah sangat menguntungkan bagi TNI apabila memanfaatkan teknologi internet sebagai sarana komunikasi tulisan maupun untuk transfer data serta menggantikan pesawat fax. Ada 2 (dua ) cara bagi TNI untuk memanfaatkan teknologi internet yaitu Mabes TNI/Dephan menjadi provider langsung bagi satuan-satuan TNI di seluruh Indonesia ataupun satuan-satuan TNI tersebut menjadi pelanggan internet pada provider-provider yang telah ada.

Penemu Lampu


PENEMU LAMPU

Thomas Alva Edison
Penemu Terbesar Dunia


Thomas Alva Edison, seorang penemu terbesar di dunia. Bayangkan, ia menemukan 3.000 penemuan, diantara-nya lampu listrik, sistim distribusi listrik, lokomotif listrik, stasiun tenaga listrik, mikrofon, kinetoskop (proyektor film), laboratori-um riset untuk industri, fonograf (berkembang jadi tape-recorder), dan kinetograf (kamera film).

Ia anak bungsu dari tujuh bersaudara, lahir tanggal 11 Februari 1847 di Milan, Ohio, Amerika Serikat. Buah perkawinan Samuel Ogden, keturunan Belanda dengan Nancy Elliot. Sebagaimana umumnya orangtua, Samuel dan Nancy menyambut kelahiran anaknya dengan suka-cita. Tidak ada hal aneh dalam proses kelahiran anak ini. Namun setelah anak ini mulai bertumbuh, terlihat hal-hal ‘aneh’ yang membuatnya lain dari anak yang lain. Bayangkan, pada usia enam tahun ia pernah mengerami telur ayam.

Setelah berumur 7 tahun, ia masuk sekolah. Tapi malang, tiga bulan kemudian ia dikeluarkan dari sekolah. Gurunya menilainya terlalu bodoh, tak mampu menerima pelajaran apa pun. Untunglah ibunya, Nancy, pernah berprofesi guru. Sang ibu mengajarnya membaca, menulis dan berhitung. Ternyata anak ini dengan cepat menyerap apa yang diajarkan ibunya.

Anak ini kemudian sangat gemar membaca. la membaca berbagai jenis buku. Berjilid-jilid ensiklopedi dibacanya tanpa jemu. Ia juga membaca buku sejarah Inggris dan Romawi, Kamus IPA karangan Ure, dan Principia karangan Newton, dan buku Ilmu Kimia karangan Richard G. Parker.

Selain itu, ia juga anak yang sangat memahami kondisi ekonomi orangtuanya. Pada umur 12 tahun ia tak enggan jadi pengasong koran, kacang, permen, dan kue di kereta api. Sebagian keuntungannya diberikan kepada orang tuanya. Hebatnya, saat berjualan di dalam kereta api itu, ia gemar pula melakukan berbagai eksprimen. Bahkan sempat menerbitkan koran Weekly Herald. Suatu ketika, saat bereksprimen, sebuah gerbong hampir terbakar karena cairan kimia tumpah. Kondektur amat marah dan menamparnya hingga pendengarannya rusak.

Kemudian sejarah ilmu pengetahuan mencatat nama orang yang hidup tahun 1847-1931 ini (meninggal di West Orange, New York, pada tanggal 18 Oktober 1931 pada usia 84 tahun), sebagai penemu terbesar di dunia dengan 3000 penemuan. Ia bahkan pernah menemukan 400 macam penemuan dalam masa 13 bulan. *e-ti/tian dari berbagai sumber

Ciri Sekolah yang Melaksanakan Pembelajaran Aktif

Ciri-ciri Sekolah yang Melaksanakan Pembelajaran Aktif

Pembelajaran Aktif merupakan sebuah konsep pembelajaran yang dipandang sesuai dengan tuntutan pembelajaran mutakhir. Oleh karena itu, setiap sekolah seyogyanya dapat mengimplementasikan dan mengembangkan pembelajaran aktif ini dengan sebaik mungkin. Dengan merujuk pada gagasan dari Pusat Kurikulum Balitbang Kemendiknas (2010), berikut ini disajikan sejumlah indikator atau ciri-ciri sekolah yang telah melaksanakan proses pembelajaran aktif ditinjau dari aspek: (a) ekspektasi sekolah, kreativitas, dan inovasi; (b) sumber daya manusia; (c) lingkungan, fasilitas, dan sumber belajar; dan (d) proses belajar-mengajar dan penilaian.


A. EKSPEKTASI SEKOLAH, KREATIVITAS, DAN INOVASI

Prestasi belajar peserta didik lebih ditekankan pada ”menghasilkan” daripada ”memahami”.
Sekolah menyelenggarakan ajang ‘kompetisi’ yang mendidik dan sehat.
Sekolah ramah lingkungan (misalnya; ada tanaman atau pohon, po bunga, tempat sampah)
Lebih baik lagi jika terdapat produk/karya peserta didik yang mempunyai nilai artistik dan ekonomis/kapital untuk dijual.
Lebih baik jika ada pameran karya peserta didik dalam kurun waktu tertentu, misalnya sekali dalam satu tahun.
Karya peserta didik lebih dominan daripada pemasangan beragam atribut sekolah.
Kehidupan sekolah terasa lebih ramai, ceria, dan riang.
Sekolah rapi, bersih, dan teratur.
Komunitas sekolah santun, disiplin, dan ramah.
Animo masuk ke sekolah itu makin meningkat.
Sekolah menerapkan seleksi khusus untuk menerima peserta didik baru.
Ada forum penyaluran keluhan peserta didik.
Iklim sekolah lebih demokratis.
Diselenggarakan lomba-lomba antarkelas secara berkala dan di tingkat pendidikan menengah ada lomba karya ilmiah peserta didik.
Ada program kunjungan ke sumber belajar di masyarakat.
Kegiatan belajar pada silabus dan RPP menekankan keterlibatan peserta didik secara aktif.
Peserta didik mengetahui dan dapat menjelaskan tentang lingkungan sekolah (misalnya, nama guru, nama kepala sekolah, dan hal-hal umum di sekolah itu).
Ada program pelatihan internal guru (inhouse training) secara rutin.
Ada forum diskusi atau musyawarah antara kepala sekolah dan guru maupun tenaga kependidikan lainnya secara rutin.
Ada program tukar pendapat, diskusi atau musyawarah dengan mitra dari berbagai pihak yang terkait (stakeholders).

B. SUMBER DAYA MANUSIA

Kepala sekolah peduli dan menyediakan waktu untuk menerima keluhan dan saran dari peserta didik maupun guru.
Kepala sekolah terbuka dalam manajemen, terutama manajemen keuangan kepada guru dan orang tua/komite sekolah.
Guru berperan sebagai fasilitator dalam proses belajar.
Guru mengenal baik nama-nama peserta didik.
Guru terbuka kepada peserta didik dalam hal penilaian.
Sikap guru ramah dan murah senyum kepada peserta didik, dan tidak ada kekerasan fisik dan verbal kepada peserta didik.
Guru selalu berusaha mencari gagasan baru dalam mengelola kelas dan mengembangkan kegiatan belajar.
Guru menunjukkan sikap kasih sayang kepada peserta didik.
Peserta didik banyak melakukan observasi di lingkungan sekitar dan terkadang belajar di luar kelas.
Peserta didik berani bertanya kepada guru.
Peserta didik berani dalam mengemukakan pendapat.
Peserta didik tidak takut berkomunikasi dengan guru.
Para peserta didik bekerja sama tanpa memandang perbedaan suku, ras, golongan, dan agama.
Peserta didik tidak takut kepada kepala sekolah.
Peserta didik senang membaca di perpustakaan dan ada perilaku cenderung berebut ingin membaca buku bila datang mobil perpustakaan keliling.
Potensi peserta didik lebih tergali serta minat dan bakat peserta didik lebih mudah terdeteksi.
Ekspresi peserta didik tampak senang dalam proses belajar.
Peserta didik sering mengemukakan gagasan dalam proses belajar.
Perhatian peserta didik tidak mudah teralihkan kepada orang/tamu yang datang ke sekolah.

C. LINGKUNGAN, FASILITAS, DAN SUMBER BELAJAR

Sumber belajar di lingkungan sekolah dimanfaatkan peserta didik untuk belajar.
Terdapat majalah dinding yang dikelola peserta didik yang secara berkala diganti dengan karya peserta didik yang baru.
Di ruang kepala sekolah dan guru terdapat pajangan hasil karya peserta didik.
Tidak ada alat peraga praktik yang ditumpuk di ruang kepala sekolah atau ruang lainnya hingga berdebu.
Buku-buku tidak ditumpuk di ruang kepala sekolah atau di ruang lain.
Frekuensi kunjungan peserta didik ke ruang perpustakaan sekolah untuk membaca/meminjam buku cukup tinggi.
Di setiap kelas ada pajangan hasil karya peserta didik yang baru.
Ada sarana belajar yang bervariasi.
Digunakan beragam sumber belajar.

D. PROSES BELAJAR-MENGAJAR DAN PENILAIAN

Pada taraf tertentu diterapkan pendekatan integrasi dalam kegiatan belajar antarmata pelajaran yang relevan.
Tampak ada kerja sama antarguru untuk kepentingan proses belajar mengajar.
Dalam menilai kemajuan hasil belajar guru menggunakan beragam cara sesuai dengan indikator kompetensi. Bila tuntutan indikator melakukan suatu unjuk kerja, yang dinilai adalah unjuk kerja. Bila tuntutan indikator berkaitan dengan pemahaman konsep, yang digunakan adalah alat penilaian tertulis. Bila tuntutan indikator memuat unsur penyelidikan, tugas (proyek) itulah yang dinilai. Bila tuntutan indikator menghasilkan suatu produk 3 dimensi, baik proses pembuatan maupun kualitas, yang dinilai adalah proses pembuatan atau pun produk yang dihasilkan.
Tidak ada ulangan umum bersama, baik pada tataran sekolah maupun wilayah, pada tengah semester dan / atau akhir semester, karena guru bersangkutan telah mengenali kondisi peserta didik melalui diagnosis dan telah melakukan perbaikan atau pengayaan berdasarkan hasil diagnosis kondisi peserta didik.
Model rapor memberi ruang untuk mengungkapkan secara deskriptif kompetensi yang sudah dikuasai peserta didik dan yang belum, sehingga dapat diketahui apa yang dibutuhkan peserta didik.
Guru melakukan penilaian ketika proses belajar-mengajar berlangsung. Hal ini dilakukan untuk menemukan kesulitan belajar dan kemungkinan prestasi yang bisa dikembangkan peserta didik dan sekaligus sebagai alat diagnosis untuk menentukan apakah peserta didik perlu melakukan perbaikan atau pengayaan.
Menggunakan penilaian acuan kriteria, di mana pencapaian kemampuan peserta didik tidak dibandingkan dengan kemampuan peserta didik yang lain, melainkan dibandingkan dengan pencapaian kompetensi dirinya sendiri, sebelum dan sesudah belajar.
Penentuan kriteria ketuntasan belajar diserahkan kepada guru yang bersangkutan untuk mengontrol pencapaian kompetensi tertentu peserta didik. Dengan demikian, sedini mungkin guru dapat mengetahui kelemahan dan keberhasilan peserta dalam kompetensi tertentu.

Menumbuhkan Semangat Beljar pada Anak


TIPS MENUMBUHKAN SEMANGAT BELAJAR PADA ANAK

Semua manusia sejatinya adalah seorang pembelajar tetapi masalahnya kita secara tak sadar, sering memberikan perlakuan tak menyenangkan ketika anak belajar atau mungkin kita sewaktu kecil pernah mendapat stimulasi tidak menyenangkan semasa kecil. Contohnya saat anak kecil berumur sekitar setahun, mereka biasanya ingin memasukan semua barang ke dalam mulutnya. Yang sering terjadi adalah orang tua melarang si anak secara verbal sambil menarik barang tersebut. Ini bisa dikategorikan perilaku tidak menyenangkan bagi si anak. Lalu ketika anak sedang belajar berjalan, banyak larangan dari pihak orang tua atau pengasuh. Padahal ini adalah proses belajar si anak untuk mengisi informasi di otaknya.

Ketika sudah mulai berbicara dan banyak bertanya, jawaban yang didapatkan mungkin tidak mengenakan untuk anak. Bisa jadi ini karena faktor kelelahan saat mengasuh atau capek memberikan penjelasan yang berulang-ulang. Saat melihat barang baru di rumah dan anak ingin mengetahui lebih dekat dan memegangnya, orang-orang dewasa di sekelilingnya malah menjauhkan barang tersebut karena takut rusak atau mencederai anak. Dari seluruh contoh tadi, apakah yang membuat anak malas belajar?
Lalu ada seorang anak laki-laki berusia 9 tahun, sebut saja Andi. Orangtuanya mengeluhkan anaknya yang tidak suka belajar dan sudah mendapat peringatan dari gurunya. Namun ketika ditanya tentang hobinya, Andi dengan sigap menjawab hobinya adalah sepak bola, dan tim kegemarannya adalah Arsenal. Bahkan ia hafal seluruh pemain inti dan pemain cadangan. Siapa pelatih dan assistennya, nomor punggung pemain, tanggal ulang tahun serta daftar pencetak gol, pemberi assist dan poin klasemen liga beserta urutannya. Luar biasa bukan? Ini menunjukan tidak ada masalah dengan otak Andi. Masalahnya datang dari sumber yang lain.
Gambaran anak yang tidak mampu namum memiliki semangat belajar tinggi
Gambaran anak yang tidak mampu namum memiliki semangat belajar tinggi
Mengapa ada anak yang kalau untuk poelajaran otaknya seolah tidak berfungsi tetapi bisa hafal semua hal penting tentang klub idolanya. Anak ini tentu tidak bodoh malah bisa disebut pandai. Hanya saja perlakuan yang didapat Andi membuat dia malas belajar. Lalu apa yang harus dilakukan orang tua supaya anak mudah belajar? Tahap pertama perbaikan adalah dari orang tuanya terlebih dulu. Untuk anak sekecil itu, orang tua memegang peranan penting dalam masa tumbuh kembang anak serta membantu sekali untuk mengatasi masalah anak. Lalu komunikasi dengan cinta dalam setiap didikannya.
Seorang pakar pendidikan, Timothy Wibowo, memberikan beberapa kiat supaya anak bisa menjadi rajin dan mudah belajar di sekolah. Berikut tipsnya:
1.    Saat anak pulang sekolah, tanyakan apa saja hal menyenangkan hari itu. Otomatis anak akan mencari hal-hal menyenangkan di sekolah dan secera tidak langsung membentuk mindset anak bahwa sekolah adalah tempat yang menyenangkan.
2.    Ketika anak tidur masukan sugesti positif dengan mengatakan bahwa belajar adalah hal menyenangkan. Belajar sama menyenangkannya dengan bermain atau berhitung dan menghafal itu sangat mudah. Ini salah satu bentuk hypnosleep positif pada anak.
3.    Jelaskan guna materi pelajaran yang sedang dikerjakan. Sesuaikan penjelasan dengan materi anak, misalnya dengan belajar perkalian, maka anak dapat menghitung jumlah koleksi mainannya atau menghitung sendiri harga action figure di sebuah supermarket dan membandingkannya dengan harga di mall lain. Atau jika mahir bahasa Jepang maka menonton anime tak perlu menggunakan subtitle dan dapat membaca komik aslinya yang langsung yang berbahasa Jepang.
Jelaskan guna pelajaran pada anak supaya sang anak memahami tujuan belajarnya
Jelaskan guna pelajaran pada anak supaya sang anak memahami tujuan belajarnya
4.    Mintalah guru lesnya (jika ada), untuk sering mengatakan bahwa anak kita adalah anak hebat dan luar biasa. Pujian tulus dan memacu semangat anak untuk belajar lebih penting daripada diajari macam-macam teknik berhitung dan menghafal cepat. Mintalah abntuan orang sekitar termasuk guru untuk meningkatkan rasa kepercayaan diri sanak.
5.    Bila anak masih kecil dan masih suka dibacakan dongeng, pangkulah si anak saat membacakan dongeng. Posisikan anak di posisi nyaman dan memudahkan kita untuk memberikan ciuman serta pelukan kasih sayang. Tujuannya supaya anak dapat menghubungkan sensasi menyenangkan antara membaca buku dengan rasa cinta dari orangtua.
6.    Buatkan surat rahasia untuk anak lalu kita bisa mengatakan bahwa hanya kita dan si anak yang mengetahui tentang surat tersebut dan isinya. Isi suratnya bisa kata-kata semangat untuk anak dalam kegiatan belajar mengajar, sekolahnya atau hal lain yang dapat membangkitkan semangat anak.
Masih banyak tips lainnya untuk membuat anak bersemangat dalam belajarnya. Intinya adalah kerjasama berbagai pihak dalam menyuntikan rasa percaya diri untuk anak dalam batas wajar. Apabila berlebihan maka akan jadi seperti tindakan yang kelewat memanjakan anak dan itu akan berakibat tidak baik. Jika anak sudah semangat belajar maka setengah pertandingan sudah dimenangkan.